Lupakan driver

Masukkan CD, klik di penginstalan, tunggu, keluarkan CD, restart komputer.
Jika kamu mempunyai perangkat keras dan akan digunakan pada komputer lain, mungkin kamu berkeinginan untuk melupakan CD dan fetchdriver terbaru dari situs pabriknya yang akan memakan waktu dan merepotkan.
Itu untuk satu perangkat keras. Sekarang, bayangkan bahwa kamu berniat menginstal Windows pada komputer yang semua komponennya paling mutakhir. Tentu saja, driver setiap komponennya harus ada, lalu menginstalnya, dan me-restart berulang kali. Komponen itu biasanya video card, sound card, keyboard, mouse, cipset motherboard, dan lain-lain. (baiknya, video card dulu untuk mencegah monitor terbarumu beresolusi kecil). Usaha itu dilakukan setelah menginstal Windows yang memakan waktu cukup lama.
Linux tidak membutuhkan driver terpisah. Semua driver sudah disertakan dalam kernel Linux, pusat sistem, dan selalu ada di setiap Linux. Ini artinya:
- Proses instalasi cepat dan standalone. Dengan sekali instalasi, kamu sudah memiliki aplikasi yang siap bekerja (termasuk perangkat lunak yang akan digunakan, lihat bagian "Saat sistem sudah terpasang..." pada situs ini).
- Kompatibel dengan perangkat yang siap-buat.
- Kecil dampak buruk terhadap bumi karena semua CD tidak diperlukan lagi untuk perangkat keras (bagaimana jika Windows tidak memerlukan CD lagi...).
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Tidak ada komentar :
Posting Komentar